Manajemen Berbasis Sekolah(MBS) dengan Pemahaman bersama
Sebagai sebuah system Manajemen secara umum kita kenal akan melalui tahapan dan fungsi dasarnya yaitu : Planning (Perencanaan),Organizing (Mengorganisasikan),Directing (Mengarahkan),Coordinating (Mengkoordinasikan),Controling(Mengawasi) dan Evaluation (Mengevaluasi). Manajemen sebagai sebuah seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan tertentu,pada pelaksanaanya tidak akan berjalan baik jika dilakukan oleh satu fihak atau beberapa orang saja,tetapi supaya tujuan yang ingin dicapai itu berhasil haruslah dilakukan oleh semua warga sekolah (guru,kepala sekolah,siswa,karyawan,orang tua siswa dan masyarakat) karenanya menyamakan pemahaman yang dimiliki oleh masing-masing fihak sangat diperlukan dengan menjalin komunikasi yang baik dari semua, untuk membantu mensosialisasikan ketentuan-ketentuan yang harus dipahami bersama akan sangat terbantu melalui pemberitahuan secara langsung dengan lisan atau catatan-catatan yang tertulis dalam buku,plakat,lembaran-lembaran,atau untuk memperluas jangkauan sasarannya bisa melalui papan pengumuman ataupun menggunakan papan-papan informasi yang dipasang di dinding sekolah .